JAKARTA, infojakarta.id – Penulis serta sutradara Squid Game, Hwang Dong Hyuk, berbicara tentang kemungkinan melanjutkan drama Korea yang tayang di Netflix itu.
Dilansir NME, dalam sebuah wawancara, Dong Hyuk mengungkapkan belum memiliki rencana untuk mengembangkan Squid Game 2. Namun, jika dia akan menggarap musim ke-2, dia tidak akan melakukannya sendiri.
“Saya akan mempertimbangkan untuk memasukkan banyak sutradara yang telah berpengalaman,” ungkapnya.
Squid Game Salah Satu Serial Terbesar di Netflix
Sementara itu, Squid Game mendapatkan ulasan positif dari banyak orang. Menurut CEO Netflix Ted Sarandos, Squid Game adalah salah satu serial terbesar dari semua karya Netflix sejauh ini.
Baca juga Sudah Nonton Squid Game? Ini Pelajaran yang Bisa Kamu Ambil
Squid Game menjadi drama Korea pertama yang menempati nomor satu di Amerika Serikat, dan menduduki puncak daftar di 39 negara lainnya termasuk Inggris, Perancis, Jerman, dan Indonesia.
Sinopsis Squid Game
Drama thriller ini memperlihatkan 456 kontestan mempertaruhkan nyawa dalam sebuah permainan bertahan hidup yang misterius, untuk kesempatan memenangkan 45,6 miliar won.
Dalam teaser, para peserta terbangun di tempat asing dengan mengenakan pakaian yang sama dan nomor berbeda-beda.
Mereka setuju untuk berpartisipasi setelah terbujuk oleh janji manis bisa keluar dengan aman, sambil membawa hadiah uang asalkan mematuhi aturan permainan.
Namun, para peserta segera menyadari apa yang harus mereka pertaruhkan untuk menjadi pemenang. Kekacauan langsung terjadi begitu permainan dimulai.
Tidak dapat mundur atau mengakhirinya sendiri, para peserta akhirnya terjebak dalam situasi hidup dan mati.
(DM/Kumparan)